Geger Truk Penjual Es Krim Pakai Solar Panel

Losergeek.org.CO, Jakarta – Sebuah truk penjual es krim di New Delhi, India, baru-baru ini menjadi pusat perhatian di situs Reddit karena keunikannya. Usut punya usut, truk itu rupanya menggunakan solar panel atau energi matahari yang alatnya dipajang di atap kendaraan.

Gambar atap truk dengan solar panel tersebut diunggah ke situs Reddit dan langsung menjadi buah bibir. Foto itu memperlihatkan sebuah truk penjual es krim terparkir di pinggir jalan dengan solar panel diatapnya. Mesin pendingin Glycol atau Glycol freezer umumnya digunakan oleh para pedagang es krim untuk membuat es krim tetap membeku meskipun di tengah suhu yang panas terik.

Mengoperasikan Glycol freezer sangat membutuhkan daya yang sangat besar. Dalam situasi seperti ini, penggunaan solar panel bisa berfungsi sebagai penyelamat yang sangat bagus bagi para penjual es krim. Sayang, untuk memasang solar panel harganya masih sangat mahal.

“Fakta bahwa penjual es krim bisa membeli solar panel, itu mengejutkan banyak orang di dunia maya,” demikian bunyi keterangan foto truk es krim itu.    

Seorang pengguna Reddit menulis komentar agar jangan mengasumsikan seorang pedagang es krim tak mampu membeli solar panel. Sebab keterangan di foto itu seolah memberi gambaran solar panel hanya bisa dibeli jika seseorang sangat kaya. Komentar ini pun mengundang pertanyaan lain soal berapa harga solar panel dan apakah Pemerintah India menawarkan subsidi pada orang yang ingin memasang solar panel di rumahnya.

Memasang panel energi matahari di rumah akan sangat mahal, namun rupanya Pemerintah india menawarkan subsidi pada warga yang mampu membeli solar panel dan ingin memasangnya. Seorang pengguna Reddit menulis harga investasi solar panel sekitar 20 ribu rupee (Rp 3,7 juta) dengan watt peak maksimum 500.  

Iklan

Banyak pengguna Reddit mengagumi penjual es krim tersebut dan mendoakan bisnisnya segera naik daun. Penggunaan solar panel akan sangat menghemat listrik.  

Sumber: food.ndtv.com

Pilihan Editor: Polandia Waswas Kena ‘Hukuman’ Jika Tak Mau Impor Gandum Ukraina

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.



Quoted From Many Source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *